Wednesday, December 10, 2014

VIP-kan Guru-guru Kita! Oleh: Anies Baswedan



VIP-kan Guru-guru Kita!
Oleh: Anies Baswedan
Berapa jumlah guru yang masih hidup?” itu pertanyaan Kaisar Jepang sesudah bom atom dijatuhkan di tanah Jepang.
Kisah itu beredar luas. Bisa jadi itu mitos, tetapi narasi itu punya konteks yang valid: pemimpin ”Negeri Sakura” itu memikirkan pendidikan sebagai soal amat mendasar untuk bangkit, menang, dan kuat. Ia sadar bukan alam yang membuat Jepang menjadi kuat, melainkan kualitas manusianya. Pendidikan jangan pernah dipandang sebagai urusan sektoral. Pendidikan adalah urusan mendasar bangsa yang lintas sektoral. Hari ini 53 persen penduduk bekerja kita hanya tamat SD atau lebih rendah, yang berpendidikan tinggi hanya 9 persen. Pendidikan bukan sekadar bersekolah, melainkan fakta itu gambaran menampar yang membuat kita termenung.
Dari sisi kuantitas, penduduk Indonesia di urutan keempat dunia, tetapi dari segi kualitas di urutan ke-124 dari 187 negara. Bangsa ini telah secara ”terencana” membuat sebagian besar penduduknya dicukupkan untuk berlevel pendidikan rendah. Tak aneh jika kini serba impor karena memang sebagian besar penduduk bekerja kita hanya bisa menghasilkan produk bernilai tambah yang rendah.
Selama bangsa dan para pemimpinnya bicara pendidikan secara sambil lalu, dan selama masalah pendidikan dianggap bukan masalah kepemimpinan nasional, jangan harap masa depan akan bisa kuat, mandiri, dan berwibawa. Kunci kekuatan bangsa itu pada manusianya. Jangan hanya fokus pada infrastruktur penopang kehidupan bangsa. Sesungguhya kualitas infrastruktur kehidupan sebuah bangsa semata-mata cermin kualitas manusianya !

Thursday, October 2, 2014

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik Kurikulum 2013 SD

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik Kurikulum 2013 SD
 dapat diunduh: di sini:
1. Kelas 1 di http://adf.ly/sX60p
2. Kelas 2 di http://adf.ly/sX6Gj
3. Kelas 4 di http://adf.ly/sX7aw
4. Kelas 5 di http://adf.ly/sX7eQ

Saturday, September 20, 2014

JADWAL PENERBITAN SKTP (SK TUNJANGAN PROFESI) SERTIFIKASI GURU PERIODE BULAN JULI – DESEMBER 2014

Berdasarkan pada draft Implementasi Dapodik 2013 terhadap proses pengolahan data Tunjangan pada direktorat P2TK Dikdas, selain Rencana jadwal pengolahan data aplikasi Dapodikdas 2013 serta jadwal penerbitan SK Tunjangan Profesi / sertifikasi guru bulan Januari s.d. Juni 2014 yang direncanakan untuk penerbitan SKTP Guru berdasarkan data pada aplikasi Dapodikdas 2013 semester 1 / semester ganjil tahun ajaran 2013/2014 yang berkemungkinan besar SK Tunjangan Profesi - sertifikasi gurunya akan terbit pada bulan Maret 2014.
Selanjutnya data-data terkait PTK pada semester  genap  2013-2014 yang telah diinputkan ke dalam aplikasi Dapodikdas 2013/2014 akan dijadikan acuan dasar dalam penerbitan SK Tunjangan Profesi / Sertifikasi Guru yang akan digunakan untuk pembayaran tunjangan profesi guru untuk periode bulan Januari s.d. Juni 2014, sedangkan data semester  ganjil 2014-2015 untuk pembayaran tunjangan periode Juli sd Desember 2014 mendatang. Rencana jadwal pengolahan data Dapodik dari semester 2 periode bulan Juli - Desember tahun 2014 adalah sebagai berikut :

Wednesday, September 10, 2014

Cara Cek Data Guru Penerima SK TPG Semester 1


Data guru dapat dilihat melalui laman website Lapor Tunjangan Dikdas.
Surat Keputusan (SK) penerima Tunjangan Profesi Guru (TPG) diterbitkan dua kali dalam setahun. SK penerima TPG semester 1 tahun pelajaran 2014/2015 berdasarkan Data Pokok Pendidikan Dasar (Dapodikdas) terbaru sesuai dengan data semester 1. SK ini sebagai dasar pencairan TPG triwulan 3 dan 4 atau bulan Juli sampai Desember 2014.

Status penerbitan SK penerima tunjangan sertifikasi ini dapat dicek atau dilihat melalui fasilitas laman website Lapor Tunjangan Dikdas. Verifikasi data ini penting bagi guru. Jika masih ditemukan ketidaksesuaian data di Lapor Tunjangan Dikdas maka perlu segera diperbaiki melalui Aplikasi Dapodikdas versi terbaru.

Langkah-Langkah Cek Data Penerima SK Tunjangan Guru

1. Kunjungi salah satu link berikut ini:
  • http://223.27.144.195:8085/index.php
  • http://223.27.144.195:8086/index.php

2. Masukan Nomor Registrasi Guru (NRG) sebagai UserID bagi guru yang sudah sertifikasi dan NUPTK jika belum sertifikasi

3. Masukan tanggal lahir sebagai password dengan format penulisan YYYYMMDD. Contoh tanggal lahir 10 Januari 1968 ditulis 19680110

4. Pilih periode semester, lalu ketik kode kombinasi angka dan huruf (captcha), terakhir klik “Submit”.

Jika masih ditemukan ketidaksesuaian data di laman Lapor Tunjangan Dikdas dengan data riil, maka lakukan pengecekan data di Aplikasi Dapodikdas sekolah. Lakukan perbaikan dan disikronisasi ulang. Jika terlambat melakukan sinkronisasi data, guru bisa tak dapat tunjangan.

Monday, September 8, 2014

Jadwal Pembelajaran SD Kelas 1, 2 dan 4, 5 Kurikulum 2013

Untuk teman-teman  yang belum punya gambaran untuk menyusun jadwal pembelajaran di tahun ajaran baru ini, sekaligus untuk arsip di blog ini. Mungkin terlambat, namun semoga masih bermanfaat.
Kami upload contoh Jadwal Pembelajaran SD Kelas 1, 2 dan 4, 5 semester 1 dan semester 2 Tahun Pelajaran 2014/2015. Jika ada perbedaan dengan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2014/2015 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi, mohon untuk disesuiakan dengan Kaldik tersebut.


Untuk mendownload, silahkan klik link dibawah ini;
1.  Jadwal Pembelajaran Kelas 1 klik disini untuk versi PDF klik disini
2.  Jadwal Pembelajaran Kelas 2 klik disini untuk versi PDF klik disini
3.  Jadwal Pembelajaran Kelas 4 klik disini untuk versi PDF klik disini
4.  Jadwal Pembelajaran Kelas 5 klik disini untuk versi PDF klik disini

Wednesday, August 27, 2014

Syarat Untuk Daftar Tes CPNS Secara Online


 Inilah yang harus Anda persiapkan untuk daftar tes CPNS secara online.
 Inilah yang harus Anda persiapkan untuk daftar tes CPNS secara online.
Pendaftaran tes seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 dilaksanakan secara online. Pendaftaran tes seleksi CPNS 2014 akan dibuka mulai tanggal 20 Agustus 2014. Pendaftaran CPNS 2014 instansi pusat maupun daerah dibuka secara online melalui laman situs http://panselnas.menpan.go.id

Dengan sistem online, pendaftaran CPNS lebih mudah. Syarat pendaftaran berkurang dan hanya melampirkan berkas dalam bentuk file untuk diunggah saat pendaftaran online. Bagi Anda yang berminat mengikuti tes seleksi CPNS 2014, inilah yang harus Anda persiapkan untuk daftar CPNS secara online:

Cara Pendaftaran Online Tes Seleksi CPNS 2014


Alur pendaftaran tes seleksi CPNS 2014 terlengkap, tahap seleksi dan ujian
Alur pendaftaran tes seleksi CPNS 2014 terlengkap, tahap seleksi dan ujian.
Pendaftaran tes seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 dilaksanakan secara online dan terintegrasi (sistem single entry). Pendaftaran tes seleksi CPNS 2014 rencananya akan dibuka pada tanggal 20 Agustus 2014 sampai 3 September 2014. Pendaftaran secara online ini sebagai tahap seleksi administrasi penerimaan CPNS 2014.

Bagi Anda yang berminta untuk mengikuti tes seleksi CPNS 2014 sebaiknya terlebih dahulu mempelajari alur pendaftaran CPNS secara online. Semua tes seleksi CPNS 2014 yang diadakan oleh instansi pusat maupun daerah, pendaftarannya secara online melalui laman situs http://panselnas.menpan.go.id. Berikut cara pendaftaran tes seleksi CPNS 2014 secara online:

Inilah Formulir Pendaftaran Online CPNS 2014


Seperti inilah formulir pendaftaran CPNS tahun 2014 secara online.
Formulir pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 dapat diakses melalui situs Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) CPNS 2014 Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Jika pelamar telah memilih formasi yang akan didaftar, mereka bisa segera melakukan pengisian formulir pendaftaran CPNS 2014 melalui https://regpanselnas.menpan.go.id/

Pada laman Formulir Penftaran CPNS 2014 ini para calon pelamar akan diminta untuk mengisikan data-data seperti berikut:
  • NIK (Nomor Induk Kependudukan)
  • Nama Lengkap
  • Email yang berlaku
  • Tempat Tanggal Lahir (diisi dengan format Tahun-Bulan- Hari)
  • Memilih Instansi yang akan dilamar
  • Pasword serta konfirmasi pasword untuk membuka nantinya
  • Menuliskan Kode Sekuriti yang sudah tertera untuk keamanan
  • Setelah semua terisi, pilih kirim data-data tersebut.

Pendaftaran online CPNS 2014 hanya dapat dilakukan satu kali. Pelamar tidak dapat membatalkan atau mengganti pilihan instansi yang telah dipilih. Pelamar hanya dapat memilih instansi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yang dapat dilihat di laman Status Data Formasi. Setelah anda login ke Portal Nasional, pemalar baru dapat login ke portal instansi minimal 1×24 jam.

Panselnas CPNS 2014 memperpanjang jadwal pendaftaran online CPNS, pendaftaran akan berakhir pada tanggal 7 September 2014. Hal ini dilakukan menyusul terjadinya down server pada situs pendaftaran panselnas.menpan.go.id beberapa hari terakhir. Pelamar CPNS 2014 disarankan mencermati rincian formasi CPNS 2014 yang diupload di formasi2.menpan.go.id dan mempelajari  kisi-kisi soal CPNS.

Monday, July 14, 2014

RPP Kurikulum 2013 Untuk Kelas 1, 2, 4, dan 5 SD

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik Kurikulum 2013 SD.
Kurikulum baru yang telah digulirkan sejak tahun 2013 yang lalu, pada tahun pelajaran 2014/2015 ini akan diterapakan pada kelas 1, 2, 4, dan 5 SD di seluruh Indonesia. Tahun sebelumnya, Kurikulum 2013 hanya diterapkan pada kelas 1 dan 4 SD di sekolah terpilih saja. Ditargetkan pada tahun 2015 seluruh jenjang, kelas 1 sampai 6 SD di seluruh Indonesia telah menerapkan 2013.

Berbeda dengan Kurikulum KTSP, pada Kurikulum 2013 beberapa perangkat pembelajaran disediakan oleh pemerintah pusat, seperti silabus, buku ajar. Siswa tidak perlu membeli Lembar Kerja Siswa (LKS), karena buku siswa Kurikulum 2013 telah dilengkapi LKS. Kurikulum 2013 untuk jenjang SD menggunakan pendekatan pembelajaran tematik.

Tema menjadi pengikat beberapa materi mata pelajaran yang harus disampaikan guru. Dalam Kurikulum 2013 setiap kelas disediakan beberapa tema yang memiliki subtema, dan setiap subtema terdiri dari beberapa pembelajaran. Berikut Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik Kurikulum 2013 SD yang dapat diunduh:


Penyusunan RPP pada Kurikulum 2013 masih menjadi kewajiban guru. RPP merupakan rencana kerja yang menggambarkan prosedur, pengorganisasian, kegiatan pembelajaran untuk mencapai satu kompetensi dasar yang telah ditetapkan yang telah dijabarkan dalam silabus. Anda dapat mengubah RPP di atas sesuai kondisi sekolah dengan kreatifitas Anda sendiri.

Download RPP SD Kurikulum 2013 Lengkap


Download RPP SD Kurikulum 2013 Lengkap
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dengan implementasi Kurikulum 2013 dapat didownload secara bebas di internet. Baik contoh RPP Kurikulum 2013 yang dibuat oleh lembaga resmi maupun perseorang. Tetapi bagi guru sudah seharusnya mampu untuk membuat RPP sendiri.

RPP merupakan implementasi dari silabus sebagai program pengajaran. Penerapan Kurikulum 2013 menyebabkan perubahan kompetensi dasar dan metode pembelajaran yang menggunakan metode tematik integratif. Materi yang dipelajari kaitkan dengan sebuah tema, sistem mata pelajaran tidak begitu terlihat.

Berikut RPP SD Kurikulum 2013 lengkap dalam folder yang dapat didownload. Caranya dengan klik tautan di bawah ini:

RPP Kurikulum 2013 memuat hal-hal yang langsung berkait dengan aktivitas pembelajaran dalam upaya pencapaian penguasaan suatu Kompetensi Dasar. Pada kurikulum 2013 penyusunan RPP masih menjadi kewajiban guru.

Petunjuk Teknis (Juknis) BOS 2014

Juknis BOS 2014 sebagai pedoman dalam penggunaan dana BOS.
Juknis BOS tahun 2014 sebagai pedoman dalam penggunaan dana BOS.
Memasuki tahun anggaran 2014 Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah merilis dan menerbitkan Petunjuk Teknis Penggunaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Tahun Anggaran 2014, yang selanjutnya disebut Juknis BOS Tahun 2014.

Juknis ini sebagai acuan atau pedoman bagi pemerintah provinsi/kabupaten/kota, dan Satuan Pendidikian Dasar (sekolah) dalam penggunaan dana BOS tahun anggaran 2014. Selengkapnya Juknis BOS Tahun 2014 diatur dalam Permendikbud nomor 101/2013 dapat didownload di link berikut ini:


BOS adalah program pemerintah yang pada dasarnya adalah untuk penyediaan pendanaan biaya operasi nonpersonalia bagi satuan pendidikan dasar sebagai pelaksana program wajib belajar. Pelaksanaan program BOS diatur dengan 3 peraturan menteri, Menteri Keuangan dan Peraturan Menteri Dalam Negeri, dan Mendikbud.

Operator Sekolah Mendapat SK dan Dibiayai BOS


Kepala sekolah menugaskan operator sekolah dan diberikan SK.
Operator sekolah sebagai pelaksana penjaringan Data Pokok Pendidikan (Dapodik) di tingkat sekolah akan mendapatkan surat tugas atau Surat Keputusan (SK) yang berlaku selama 1 tahun. Kepala sekolah sebagai penanggung jawab Dapodik sekolahnya diminta menunjuk salah seorang pendidik atau tenaga kependidikan di sekolahnya sebagai operator sekolah. Hal ini sesuai dengan surat edaran Dirjen Dikdas Kemdikbud tentang persiapan penjaringan data tahun 2014/2015.

JADWAL PLPG 2014 di PSG 115 – Universitas Negeri Malang


PLPG di Rayon 115 Universitas Negeri Malang akan dilaksanakan selama 6 tahap mulai tanggal 7 Agustus 2014. Berikut ini rencana pembagian tahapan pelaksanaannya.
Tahap Tanggal Bidang studi / matapelajaran
1 7 Agustus – 16 Agustus 2014 Guru Kelas TK, Guru Kelas SD, Penjaskes SD/SLB, Seni Budaya SD/SMP, Bahasa Inggris SMP, Matematika SMP, Fisika SMA, Pemasaran SMK, Rumpun Teknik Komputer & Informatika SMK
2 18 Agustus – 27 Agustus 2013 Guru Kelas TK, Guru Kelas SD, Guru Kelas SLB, Penjaskes SD, Seni Budaya SMP,  Bahasa Inggris SMP, TIK SMP/SMA, Kimia SMA, Matematika SMA/SMK, Fisika SMK, Administrasi Perkantoran SMK, Akuntansi SMK, Rumpun Teknik Otomotif SMK, Rumpun Tata Busana SMK
3 28 Agustus – 6 September 2014 Guru Kelas TK, Guru Kelas SD, Penjaskes SD, Bimbingan Konseling SMP/SLB, PKN SMP/SLB, IPS SMP/SLB, IPA SMP/SLB/SMK, Seni Budaya SMP, Rumpun Teknik Otomotif SMK, Rumpun Tata Busana SMK
4 7 September – 16 September 2014 Guru Kelas TK, Guru Kelas SD, Guru Kelas SLB, Penjaskes SD/SMP/SMA/SMK, Seni Budaya SMP, Bimbingan Konseling SMA, Bahasa Indonesia SMA/SMK, PKN SMA/SMK, Bahasa Inggris SMK, Sejarah SMK, Kimia SMK, Administrasi Perkantoran SMK, Pemasaran SMK
5 17 September – 26 September 2014 Guru Kelas TK, Guru Kelas SD, Bahasa Indonesia SMP/SLB, PKN SMP, Bimbingan Konseling SMP/SMK, Bahasa Inggris SMA, Seni Budaya SMA/SMK, Sejarah SMA/SMK, Bahasa Arab SMA/SMK, Pemasaran SMK, Rumpun Teknik Otomotif SMK, Rumpun Keuangan SMK, Rumpun Teknik Komputer & Informatika SMK
6 25 September – 4 Oktober 2014 Guru Kelas TK
Yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut :

Monday, June 2, 2014

Seluruh Honorer K2 Akan Diangkat Menjadi CPNS

Para tenaga honorer kategori dua (K2) yang memenuhi aturan PP 48 Tahun 2005 dan PP 56 Tahun 2012, akan diangkat sebagai CPNS secara bertahap. Pernyataan ini disampaikan oleh Deputi SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmaja.

"Seluruh honorer kategori dua akan diangkat bertahap. Tapi pengangkatannya kan harus ada syaratnya jadi bukan gratis," kata Setiawan yang SekolahDasar.Net kutip dari JPNN (07/03/2014).

Sesuai dengan surat edaran yang ditujukan kepada seluruh pimpinan instansi pusat dan daerah, tertanggal 27 Februari 2014. Kriteria tenaga honorer yang dapat diangkat menjadi CPNS adalah:

  • Honorer yang diangkat oleh PPK atau pejabat lain di Bidang Pemerintahan.
  • Usia paling tinggi 46 tahun dan paling rendah 19 tahun pada 1 Januari 2006.
  • Memiliki masa kerja sebagai tenaga honorer paling sedikit 1 tahun pada 31 Desember 2005 dan sampai saat pengangkatan sebagai CPNS masih bekerja secara terus-menerus.
  • Penghasilannya tidak dibiayai dari APBN/APBD.
  • Bekerja pada instansi pemerintah.
  • Lulus seleksi Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Bidang (TKB)
  • Syarat lain yang ditentukan dalam peraturan perundang-undangan.

Tentu saja ini menjadi kabar gembira bagi para tenaga honorer K2 yang tahun ini namanya belum tercantum di pengumuman kelulusan tes CPNS K2. Seleksi CPNS K2 tahun 2013 kemarin diikuti oleh sebanyak 605 ribu peserta, jumlah honorer K2 yang diangkat menjadi CPNS sekitar 218 ribu orang.

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 1

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 1
Menjelang akhir tahun ajaran, peserta didik harus mengikuti Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) semester 2. Termasuk juga peserta didik yang duduk di kelas 1 SD. Hasil nilai Ujian Akhir Semester (UAS) 2 ini akan menjadi salah satu komponen penilaian rapor.

Selain nilai UKK, ada rerata ulangan harian, nilai tugas, dan nilai tengah semester (UTS). Untuk bahan latihan anak-anak Anda, khususnya kelas 1 SD, bisa mengerjakan soal-soal latihan ulangan akhir semester (UAS) berikut ini untuk persiapkan UKK yang digelar di sekolah.

Anda dapat mendownload kumpulan soal UKK semua mata pelajaran kelas 1 SD (Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, PKn) dalam satu folder, berserta dengan kunci jawabannya. Caranya dengan mengklik tautan download berikut, kemudian unduh lampiran:


Semoga soal-soal UKK akhir semester 2 untuk kelas 1 SD di atas bisa membantu persiapan anak-anak Anda dalam mempersiapkan menghadapi ulangan kenaikan kelas di semester 2 ini. Anda juga bisa mendownload kumpulan soal UKK untuk kelas lain, berikut ini:

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 2


Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 2
Kumpulan soal ulangan kenaikan kelas (UKK) semua mata pelajaran untuk kelas 2 SD bisa Anda download. Soal-soal tersebut dapat digunakan anak-anak Anda sebagai bahan belajar untuk menghadapi ulangan akhir semester 2 (UAS) .

Hasil nilai ulangan kenaikan kelas (UKK) menjadi salah satu komponen penilaian akhir untuk nilai rapor. Selain nilai UAS, ada rerata nilai ulangan harian, nilai tugas dan nilai ulangan tengah semester (UTS) selama semester 2.

Hasil nilai UKK memiliki bobot yang tinggi. Untuk bahan belajar anak-anak Anda, khususnya kelas 2 SD menghadapi ulangan semester 2, bisa mengerjakan kumpulan soal latihan UKK atau UAS semester 2 semua mata pelajaran berikut ini.

Kumpulan Soal UKK Akhir Semester 2 Kelas 2 SD

  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas B. INDONESIA Kelas 2 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas MATEMATIKA Kelas 2 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPA Kelas 2 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPS Kelas 2 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas PKn Kelas 2 | DOWNLOAD

Semoga soal-soal UKK akhir semester 2 di atas bisa membantu persiapan anak-anak Anda yang kelas 2 SD dalam mempersiapkan menghadapi ulangan kenaikan kelas di semester 2 ini. Anda juga bisa mendownload kumpulan soal UKK untuk kelas lain:

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 3


Bersiap bagi siswa kelas 3 naik kelas 4, tetapi sebelumnya harus mengikuti Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) di akhir tahun pelajaran. Sebagai salah satu komponen penilaian rapor, nilai ulangan akhir semester 2 ini memiliki botot penilaian yang tinggi.

Selain nilai UKK, masih ada rerata nilai ulangan harian dan nilai tugas serta nilai ulangan tengah semester (UTS). Untuk mempersiapkan menghadapi UKK bagi kelas 3, bisa melalui mengerjakan banyak soal latihan. Anda dapat mendownload soal-soal latihan UKK.

Kumpulan Soal Ulangan Akhir Semester 2 Kelas 3

  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas B. INDONESIA Kelas 3 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas MATEMATIKA Kelas 3 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPA Kelas 3 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas B. INGGRIS Kelas 3 | DOWNLOAD

Semoga soal-soal latihan di atas bisa membantu persiapan anak-anak Anda dalam menghadapi ulangan kenaikan kelas di semester 2 ini. Anda juga bisa mendownload kumpulan soal UKK kelas lain berikut ini:

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 4

Kumpulan soal ulangan kenaikan kelas (UKK) semua mata pelajaran SD ini bisa Anda download. Sebagai bahan belajar untuk persiapan menghadapi ulangan akhir semester 2, untuk kelas 4 SD.

 Hasil nilai ulangan kenaikan kelas ini menjadi salah satu komponen penilaian akhir. Selain nilai UAS, ada nilai ulangan harian, nilai tugas dan nilai ulangan tengah semester.

Hasil nilai ulangan kenaikan kelas memiliki bobot yang tinggi. Untuk bahan belajar  anak-anak Anda, khususnya kelas 4 SD menghadapi ulangan semester 2, bisa mengerjakan kumpulan soal latihan UKK atau UAS berikut ini. Anda bisa mendownloadnya dengan cara mengklik tautan download berikut, kemudian unduh lampiran.

Kumpulan Latihan Soal Ulangan Kenaikan Kelas SD Kelas 4

  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas B. INDONESIA Kelas 4 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas MATEMATIKA Kelas 4 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPA Kelas 4 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPS Kelas 4 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas PKn Kelas 4 | DOWNLOAD

Semoga kumpulan soal UKK di atas bisa membantu persiapan anak-anak Anda yang kelas 4 dalam menghadapi ulangan kenaikan kelas di semester 2 ini. Anda juga bisa mendownload kumpulan soal UKK untuk kelas kelas lainnya:

Download Kumpulan Soal UKK Semester 2 Kelas 5


Menjelang akhir tahun ajaran baru, peserta didik harus mengikuti Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) semester 2. Hasil nilai Ujian Akhir Semester (UAS) 2 ini akan menjadi salah satu komponen penilaian rapor, selain nilai ulangan harian, nilai tugas, dan nilai tengah semester (UTS).

Untuk bahan latihan anak-anak Anda, khususnya kelas 5 SD, bisa mengerjakan soal-soal latihan untuk UKK atau UAS berikut ini. Anda dapat mendownloadnya, beserta dengan kunci jawabannya. Caranya dengan mengklik tautan download berikut, kemudian unduh lampiran.

  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas MATEMATIKA Kelas 5 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPA Kelas 5 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas PKn Kelas 5 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas B. INDONESIA Kelas 5 | DOWNLOAD
  • Soal Ulangan Kenaikan Kelas IPS Kelas 5 | DOWNLOAD

Semoga kumpulan soal di atas bisa membantu persiapan anak-anak Anda dalam menghadapi ulangan kenaikan kelas di semester 2 ini. Anda juga bisa mendownload kumpulan soal UKK untuk kelas lain berikut ini:

Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2014/2015


Kalender pendidikan tahun pelajaran 2014/2015 tersedia di SekolahDasar.Net
Untuk mempersiapkan kegiatan-kegiatan pendidikan tahun pelajaran baru 2014/2015 yang dimulai pertengahan Juli 2013 mendatang dibutuhkan kalender pendidikan. Tahun pelajaran 2014/2015 mulai diimplementasi kurikulum baru untuk kelas 1, 2, 4, dan 5 di seluruh SD se-Indonesia.

Kalender pendidikan tahun pelajaran 2014/2015 sebagai dasar panduan atau dasar dalam proses pembelajaran. Dapat diketahui waktu pelaksanaan ulangan semester, libur semester, dan hari efektif. Selengkapnya kalender pendidikan tahun pelajaran 2014/2015 dapat didownload di tuatan berikut ini:


Dalam implementasi Kurikulum 2013 ada beberapa perangkat pembelajaran yang sudah dibuatkan pusat dan ada perangkat pembelajaran yang harus dikembangkan guru sendiri. Tahun ajaran baru harus disambut dengan semangat baru, dengan perencanaan serta target yang ingin dicapai.

Tuesday, May 6, 2014

Cara Edit Nama dan Tanggal Lahir di Aplikasi Dapodikdas 207c

Sekedar berbagi info (lebih tepatnya meneruskan info dari groups);
Mohon cara memperbaiki Nama dan Tanggal Lahir PTK dan Peserta Didik ini digunakan dengan bijaksana. Di Aplikasi 207c Nama dan Tanggal Lahir di tutup tentunya dengan tujuan yang baik, bukan untuk mempersulit Operator tapi lebih untuk menjaga konsistensi data.
Jika memang karena satu atau lain hal data Nama dan Tanggal Lahir di aplikasi memang belum valid (mungkin karena dulu belum punya Akte Kelahiran atau terbalik antara tanggal dan bulan) dan terlanjur sudah instal Patch 207c, maka silahkan lakukan langkah-langkah sebagai berikut;

1.064.105 SK PENCAIRAN TPG TELAH DITERBITKAN OLEH KEMENDIKBUD

seseorang guru bisa dikatakan Layak atau tidaknya  mendapatkan SK Tunjangan Profesi Guru, semua itu dilihat dari kelengkapan persyaratannya. 
beberapa alasan yang menyebabkan seseorang tidak memperoleh SK Tunjangan Profesi Guru :
1. karena telah pensiun atau meninggal dunia,
2. tidak memenuhi kewajiban 24 jam mengajar,
3. beralih ke jabatan struktural, 
4. guru tidak tetap,
5. rasio guru dan siswa di sekolah normal kurang dari satu kelas 20 siswa.
Persyaratan untuk tunjangan profesi bisa disalurkan, pertama kalau dia sudah ditetapkan berhak mendapatkan TPG dalam bentuk SK,” 
Muhamad Nuh sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) telah menerbitkan sebanyak 1.064.105 SK pencairan tunjangan profesi guru (TPG), terhitung 24 April 2014. Jumlah tersebut sebanding dengan 85,30 persen dari total pemilik sertifikat yaitu 1.247.537 guru.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengatakan, dengan terbitnya SK pencairan tersebut, ditambah dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) dan surat edaran Menteri Dalam Negeri (Mendagri), kabupaten/kota sudah dapat menyalurkan TPG kepada para guru.
“Itulah payung dari kabupaten/kota unutk mencairkan TPG, karena anggarannya sudah ngendon di kabupaten kota,” demikian disampaikan Mendikbud pada jumpa pers usai upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), di Kantor Kemdikbud, Jumat (02/05/2014).
SK yang telah dikeluarkan oleh Kemdikbud untuk penyaluran TPG PNSD ini terdiri dari :
1. SK untuk guru jenjang PAUD (TK)
2. pendidikan dasar (SD, SMP, SLB)
3. pendidikan menengah (SMA dan SMK)
Untuk pemilik sertifikat yang lain (14,70 persen) lainnya, sebagian sedang menunggu proses verifikasi dan sebagian lainnya tidak layak mendapatkan SK.
Demikian informasi tentang SK tunjangan Profesi Guru, kami ucapkan selamat bagi rekan-rekan yang telah terbit Sk nya.
sumber : http://kemdikbud.go.id/

Sunday, May 4, 2014

info OPS DAPODIK

( Dikit info )
HASIL PELATIHAN PENGOLAHAN DAPODIK TINGKAT SEKOLAH TAHUN 2014
HASIL DAN RESUME MATERI
BAPAK YUSUF ROKHMAT (Ditjen Pendataan Dikdas)
Saat melakukan syncronisasi jika muncul peringatan server sibuk itu berarti anda orang ke 1001 dalam satu waktu syncron karena server hanya mampu menerima 1000 klien pada waktu yang bersamaan. Diusahakan berhenti syncron dan diulangi 10-15 menit lagi.
Syncronisasi disarankan dilakukan pada pukul 11.00-14.00, 17.00-19.00 dan malam setelah pukul 22.00 WIB.
Maintenance rutin dilakukan pada pukul 00.00-03.00 WIB jadi jangan syncron pada waktu itu.
Syncronisasi dikatakan berhasil jika: ada durasi syncron, table data yang mengalami perubahan menjadi kosong (Jika masih ada data perubahan yang muncul, kemungkinan ada data conflict ). Hal ini bisa diatasi dengan meminta generate prefill pada operator kab.kota.

Friday, May 2, 2014

BSD versi 2.07 sudah diluncurkan

Kabar gembira utk semua. BSD versi 2.07 sudah kami Luncurkan
Yang perlu djperhatikan adalah cara instalasi dan baca panduan yang ada. BSD versi 2.07 berbeda dengan yg sebelum nya, karena BSD 2.07 para operator sekolah bisa langsung mengirimkan hasil backup secara otomatis [selama terkoneksi ke Internet] ke server P2TK DIKDAS, jadi sekolah tidak perlu berbondong2 ke dinas pendidikan serta op tunj pun tetap bisa bekerja seperti biasa.
P2TK akan pakai BSD hingga waktu yang belum ditentukan, BSD 2.07 ini digunakan oleh P2TK DIKDAS untuk keperluan tunjangan, penilaian angka kredit dan penentuan siapa yg bisa di Inpasing bagi Guru Bukan PNS pada tahun 2014.
Oleh sebab itu yang harus diperhatikan adalah :
1. Sebelum instalasi BSD 2.07 pastikan semua app dapodik pada op sekolah sudah menggunakan app dapodik versi 2.07
2. Perhatikan kevalidan data pada Local
3. Sangat penting bagi semua sekolah menginstal aplikasi BSD 2.07
APLIKASI INI BISA DI DOWNLOAD PADA :
1. http://infopendataan.dikdas.kemdikbud.go.id/
2. Lembar Info PTK
a. http://223.27.144.195:8081/
b. http://223.27.144.195:8082/
c. http://223.27.144.195:8083/
d. http://223.27.144.195:8084/
e. http://223.27.144.195:8085/
3. Serta FB para admin P2TK Dikdas
APLIKASI BSD 2.07 HANYA AKAN BEKERJA PADA APLIKASI DAPODIK VERSI 2.07c
BACA DULU MANUAL NYA YAH
Installer :
https://drive.google.com/file/d/0B0YDEso4YLxkNVUxVEdob3g0d28/edit?usp=sharing
Manual:
https://drive.google.com/file/d/0B0YDEso4YLxkRFpXUHhXX3lab1k/edit?usp=sharing
SELAMAT BEKERJA
ADMIN P2TK DIKDAS
SALAM METAL

Wednesday, April 23, 2014

Inilah Revisi Jadwal Ujian Sekolah SD/MI 2014


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) merevisi jadwal pelaksanaan ujian sekolah (US) untuk SD dan MI tahun 2014. Dalam surat revisi yang dikeluarkan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemendikbud itu, perubahan jadwal US SD/MI tahun 2014 hanya untuk ujian susulan, bukan untuk ujian utamanya.

Tanggal pelaksanaan ujian susulan US SD/MI dari semula dilaksanakan pada 26, 27, dan 28 Mei 2014 direvisi dan dilaksanakan pada 2, 3, dan 4 Juni 2014. Dengan mata pelajaran yang diujikan berturut-turut adalah Bahasa Indonesia, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Untuk jam pelaksanaan tetap yaitu jam 08.00 - 10.00.

Pelaksanaan US SD/MI utama tetap dilaksanakan sesuai dengan jadwal semula, yaitu mulai tanggal 19, 20, dan 21 Mei 2014. Tahun ini adalah pertama kalinya dilaksanakan US SD/MI. Ujian ini meruapakan pengganti Ujian Nasional (UN) SD/MI. Kemendikbud hanya mengeluarkan rambu-rambu ujian dan 25 persen kisi-kisi ujian berstandar nasional.

Pelaksanaan US SD/MI ini dipasrahkan ke pemerintah daerah. Penggandaan serta pendistribusian soal, bahan ujian ke kabupaten kota dilaksanakan oleh pemerintah provinsi. Hasil US menjadi salah satu bahan pertimbangan dewan guru untuk meluluskan siswa.

Kisi-kisi Soal Ujian Sekolah SD/MI Tahun 2014 Kisi-kisi sebagai acuan dalam pengembangan dan pembuatan soal Ujian Sekolah


Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendikbud telah merilis kisi-kisi ujian sekolah/madrasah (US/M) tahun pelajaran 2013/2014 untuk jenjang Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) dan sederajat.

Kisi-kisi ujian sekolah/madrasah tahun pelajaran 2013/2014 pada SD/MI, SDLB, dan Program Paket A dapat didownload secara bebas di situs Kemdikbud. Anda dapat mendownload kisi-kisi ujian sekolah melalui tautan berikut ini:


Penyusunan kisi-kisi ujian sekolah/madrasah ini dalam rangka melaksanakan ketentuan Pasal 19 ayat (2) dan ayat (4) Permendikbud Nomor 102 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Ujian Sekolah/Madrasah pada SD/MI, SDLB, dan Program Paket A.

Kisi-kisi soal ujian sekolah SD/MI dan SDLB yang digunakan sebagai acuan dalam penyusunan soal ujian sekolah/madrasah tahun pelajaran 2013/2014 ini terdiri beberapa kompetensi yang dijabarkan menjadi beberapa indikator.

Dengan mendownload kisi-kisi soal ujian sekolah 2014 pada SD/MI, SDLB dan sederajat ini, guru dapat segera memanfaatkan kisi-kisi soal ujian sekolah/madrasah tersebut sebagai acuan untuk mengajarkan materi pelajaran yang sesuai kisi-kisi kepada peserta didiknya.


Saturday, April 19, 2014

Kumpulan Prediksi Soal Ujian Sekolah (US) SD/MI


Melengkapi kumpulan soal ujian sekolah (US) untuk SD/MI tahun pelajaran 2013/2014, Anda masih dapat mendownload soal-soal prediksi ujian sekolah SD/MI. Meski ujian nasional (UN) untuk jenjang SD/MI telah ditiadakan dan diganti dengan ujian sekolah, sistem dan materi ujian masih tidak jauh berbeda dengan UN.

Ujian sekolah yang akan akan digelar mulai tanggal 19 sampai 21 Mei 2014 dengan mengujikan tiga mata pelajaran (mapel), yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA. Kisi-kisi ujian sekolah pun masih sama dengan tahun sebelumnya. Hasil ujian sekolah masih tetap menjadi salah satu bahan pertimbangan dewan guru untuk meluluskan siswa.

Jadwal Terbaru Sinkronisasi Dapodikdas 2014


Jadwal terbaru sinkronisasi Dapodikdas 2014 berdasarkan wilayah.
Jadwal terbaru sinkronisasi Dapodikdas 2014 berdasarkan wilayah.
Dalam rangka optimalisasi proses sinkronisasi Data Pokok Direktorat Pendidikan Dasar (Dapodikdas) 2014 dan pengaturan traffic pengiriman data maka dibuat jadwal baru sinkronisasi Dapodikdas 2014 berdasarkan wilayah. Dengan jadwal sinkronisasi Dapodikdas 2014 terbaru ini diharapkan beban server dapat diatur.

Wednesday, April 16, 2014

Kumpulan Latihan Soal Ujian Sekolah SD/MI 2014


Download kumpulan soal US SD/MI: Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA.
Kumpulan soal US SD/MI: Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA.
Untuk jenjang Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) dan sederajat tidak ada lagi Ujian Nasional, ujian akhir jenjang pendidikan SD/MI berganti menjadi Ujian Sekolah (US). Ujian sekolah tahun pelajaran 2013/2014 rencananya akan digelar mulai tanggal 19 sampai 21 Mei 2014 dengan mengujikan tiga mata pelajaran (mapel), yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA.

Cara Melihat SK Tunjangan Fungsional Guru 2014


Cara untuk mengetahui atau mengecek SK Tunjangan Fungsional Guru
Cara untuk mengetahui atau mengecek SK Tunjangan Fungsional Guru 2014.
Kabar gembiran bagi guru non PNS, Direktorat Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Ditjen Dikdas Kemendikbud telah menerbitkan Surat Keputusan (SK) penerima Tunjangan Fungsional. SK penerima tunjangan fungsional guru 2014 ini dapat dilihat di laman Lembar Info PTK secara online.

SK tunjangan fungsional menjadi dasar pembayaran tunjangan fungsional bagi guru non PNS untuk meningkatkan kesejahteraannya. Penerbitan SK tunjangan fungsional berdasarkan data pokok pendidikan (dapodik). Besarnya tunjangan fungsional adalah Rp.300.000 per bulan dan diberikan setiap 6 bulan sekali.

Cara untuk melihat atau mengecek SK penerima tunjangan fungsional guru tahun 2014 sudah terbit atau belum bisa dilihat di website Lapor Tunjangan Dikdas. Cara ini sama dengan cara untuk mengecek SK Tunjangan Profesi (SKTP) dan verifikasi data guru di Dapodik.

Tunjangan Guru Belum Dibayar Laporkan ke Sini


Jika ada permasalahan dengan pembayaran tunjangan guru, laporkan ke Kemendikbu
Jika pembayaran tunjangan guru bermasalah, laporkan ke Kemendikbud.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) membuka Unit Pelayanan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) untuk pengaduan atau laporan terkait tunjangan guru. Ini wujud dari tekad Kemendikbud untuk mengawal pembayaran tunjangan guru serta untuk memastikan penyaluran berjalan dengan baik dan lancar.

Seperti dilansir SekolahDasar.Net dari laman website Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kemendikbud (11/04/2014), alamat pengaduan offline dan online terkait tunjangan guru dibagi menjadi tiga, PAUDNI untuk guru PAUD-TK, Dikdas untuk guru SD-SMP, dan Dikmen untuk guru SMA-SMK. Berikut alamat untuk pelaporan terkait tunjangan guru:

Pelaporan Pembayaran Tunjangan Untuk PTK PAUDNI
  • Alamat: Kompleks Kemdikbud Gedung C Lt. 13, Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat 10270. Telp. (021) 57974115 Fax. (021) 57974115/57946130. 
  • Email: programptkpaudni@yahoo.co.id, tunjangangurutk@yahoo.co.id
  • Website: http://pptkpaudni.kemdiknas.co.id

Tunjangan Guru Rp 56,1 Triliun Cair 9-15 April


Dengan rentang waktu 9-15 April, belum tentu semua tunjangan guru cair serentak
Dengan rentang 9-15 April, belum tentu semua tunjangan guru cair serentak.
Total realisai alokasi tunjangan guru dalam APBN 2014 sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) mencapai Rp 56,1 triliun. Tunjangan guru untuk triwulan pertama 2014 akan dicairkan antara tanggal 9-15 April 2014. Termasuk juga untuk tunjangan guru yang belum dibayarkan sejak 2010 sampai 2013.

"Jadi memang guru akan mendapatkan tunjangan gelondongan yang besar. Karena ditambah pencairan TPG yang terhutang," kata Direktur Pembindaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Ditjen Pendidikan Dasar (Dikdas) Kemendikbud Sumarna Surapranata yang SekolahDasar.Net kutip dari JPNN (09/04/2014).

Friday, March 21, 2014

Juni 2014 Batas Akhir Guru Verifikasi Data Dapodik untuk Dapatkan SK Tunjangan Profesi

Kamis, 20/03/2014 - 15:56
Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tengah menyiapkan pembayaran tunjangan guru berdasarkan Surat Keputusan (SK) Penerima Tunjangan Profesi. SK tersebut dikeluarkan berdasarkan data dari data pokok pendidikan (dapodik), baik bagi guru yang berstatus PNS Daerah (PNSD) maupun non-PNS. Kemdikbud memberikan waktu tiga bulan kepada para guru untuk melakukan verifikasi data mereka di dapodik, terhitung sejak Maret hingga Juni 2014.

Tuesday, January 21, 2014

Berkas yang Disiapkan Calon Peserta PLPG 2014


Salah satu pola yang banyak dipakai untuk sertifikasi guru alah pola Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG). Hampir 99% dari kuota sertifikasi guru kota/kabupaten akan mengikuti sertifikasi melalui jalur PLPG. Selain pola PLPG ada Pemberian sertifikast pendidik secara langsung (PSPL), Penilaian portofolio (PF), dan Pendidikan Profesi Guru (PPG).

Sebelum mengikuti PLPG dilakukan pemberkasan, dengan mengumpulkan dokumen-dokumen yang diminta. Melihat dari pengalaman sertifikasi guru sebelumnya, peserta yang memilih pola PLPG 2014 harus menyerahkan dokumen/berkas sebagai berikut:

Syarat Umum Sertifikasi Guru 2014 Melalui PLPG



Sertifikasi guru tahun 2014 melalui jalur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) yang dilaksanakan oleh Badan PSDMP dan PMP Kemdikbud memiliki syarat umum yang harus dipenuhi calon peserta PLPG. Persyaratan umum sertifikasi guru PLPG 2014 itu antara lain:

  • Guru belum miliki sertifikasi pendidik dan masik aktif mengajar.
  • Miliki kualifikasi akademik Sarjana Strata 1 (S-1) atau Diploma 4 (D-4).
  • Guru yang diangkat dalam jabatan pengawas harus memenuhi ketentuan pengawas satuan pendidikan.
  • Sudah menjadi guru dalam satuan pendidikan baik itu PNS atau non PNS.
  • Bagi non PNS mengajar di sekolah swasta harus miliki SK guru tetap.
  • Bagi guru PNS mengajar di sekolah negeri harus miliki SK dari Bupati/Wakil.
  • Belum genap 60 tahun per 1 Januari 2014.
  • Sehat jasmani rohani.
  • Miliki NUPTK aktif pada sistem layanan transaksional.

Guru SD Wajib Berijazah PGSD Agar Dapat TPP



Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mewajibkan guru Sekolah Dasar (SD) memiliki ijazah PGSD (Pendidikan Guru Sekolah Dasar) untuk mendapatkan tunjangan profesi pendidik (TPP). Bagi guru SD yang belum mimiliki ijazah PGSD harus segera kuliah lagi.

Guru SD yang berijazah tidak sesuai dengan sertifikat profesinya hanya diberikan TPP selama dua tahun saja. Ketentuan pencairan TPP bagi guru SD itu tertuang dalam Permendikbud 62/2013 tentang Sertifikasi Guru dalam Jabatan untuk Penataan Guru.

Dalam Pasal 5 Permendikbud yang diteken Mendikbud Mohammad Nuh itu disebutkan bahwa guru yang dipindahkan tugas tidak sesuai dengan sertifikat profesinya, hanya berhak mendapatkan TPP selama dua tahun.

Wednesday, January 1, 2014

Jadwal Pencairan Aneka Tunjangan Guru Th 2014


Penerbitan SK Aneka Tunjangan Guru tahun 2014 sebagai dasar pencairan tunjangan untuk guru didasarkan pada data Dapodikdas 2013/2014. Data yang digunakan untuk penerbitan SK Tunjangan Fungsional, Bantuan Kualifikasi Akademik, Tunjangan Guru Daerah Khusus, dan Tunjangan Profesi adalah data setiap semester yang dientri dan dikirim ke server Dapodik atau P2TK Dikdas melalui aplikasi Dapodikdas.

Data guru pada semester genap 2013/2014 digunakan untuk dasar pembayaran tunjangan periode Januari sampai dengan Juni 2014. Sedangkan data semester ganjil 2014/2015 sebagai dasar pembayaran tunjangan guru periode Juli sampai dengan Desember 2014. Berikut rencana jadwal terkait pengolahan data dapodik dan pembayaran tunjangan aneka tunjangan untuk guru.

Cek Calon Peserta Sertifikasi Guru 2014



Calon peserta sertifikasi 2014 dapat dicek di sergur.kemdiknas.go.id.
Calon peserta sertifikasi guru 2014 dapat dicek di sergur.kemdiknas.go.id.
Bagi guru yang belum mengikuti program sertifikasi khususnya yang telah mengikuti UKG 2013, tahun depan atau 2014 memiliki peluang untuk mengikuti program sertifikasi guru melalui jalur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) tahun 2014.

Download Petunjuk Teknis BOS 2014


Memasuki tahun anggaran 2014 Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah merilis dan menerbitkan Petunjuk Teknis Penggunaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Tahun Anggaran 2014, yang selanjutnya disebut Juknis BOS Tahun 2014.

Juknis ini sebagai acuan atau pedoman bagi pemerintah provinsi/kabupaten/kota, dan Satuan Pendidikian Dasar (sekolah) dalam penggunaan dana BOS tahun anggaran 2014. Selengkapnya Juknis BOS Tahun 2014 diatur dalam Permendikbud nomor 101/2013 dapat didownload di link berikut ini:


BOS adalah program pemerintah yang pada dasarnya adalah untuk penyediaan pendanaan biaya operasi nonpersonalia bagi satuan pendidikan dasar sebagai pelaksana program wajib belajar. Pelaksanaan program BOS diatur dengan 3 peraturan menteri, Menteri Keuangan dan Peraturan Menteri Dalam Negeri, dan Mendikbud.