Wednesday, June 5, 2013

Soal UKG Guru SD

UKG Online dan offline 2012 bagi guru SD meliputi guru yang mengasuh mata pelajaran seperti Bahasa Inggris SD, Guru Penjaskes SD,Guru Kelas, serta Guru kelas SDLB. Contoh soal UKG Guru SD yang kami tampilkan pertama-tama adalah contoh soal UKG Guru SD. Soal UKG untuk SD (Guru Kelas) selayaknya dikembangkan dari sekitar 7 kompetensi, sub kompetensi, dan indikator esensialnya. Ke-7 kompetensi yang dimaksud adalah menguasai substansi dan metodologi dasar keilmuan bahasa Indonesia yang mendukung pembelajaran bahasa Indonesia SD/MI, memiliki kompetensi pedagogik pembelajaran PKn, menguasai kompetensi pedagogik pembelajaran matematika SD/MI, menguasai konsep dan metode keilmuan matematika yang mendukung pembelajaran matematika SD/MI, menguasai struktur, konsep, metode keilmuan IPA SD / MI, menguasai kompetensi profesional pembelajar IPS, dan juga memiliki kompetensi paedagogik pembelajaran IPS.

Contoh soalnya bisa mencakup persoalan-persoalan seperti ini :


  1. Coba anda rumuskan pengertian, tujuan, jenis, dan manfaat membaca!

  2. Apa saja unsur-unsur yang terkandung dalam sebuah makalah?

  3. Jelaskan norma apa saja yang harus ....dipatuhi di sekolah dan bagaimana jenis sanksinya?

  4. Kemukakan prinsip-prinsip demokrasi secara umum yang anda ketahui dan bagaimana implementasinya di Indonesia!

  5. Bagaimana peranan / fungsi Pancasila sebagai pandangan hidup dan sebagai dasar negara?

  6. Bagaimana menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan / rasio?

  7. Gambarkan proses-proses fotosintesis pada tumbuhan!

  8. Sebutkan ciri-ciri kehidupan yang sejahtera dan harmonis?

No comments:

Post a Comment